ilustrasi kapas becek | indovapor.com
Hay vapers, pernah gak sih ngalamain kapas becek? Kalau sering, mending baca artikel ini deh, soalnya baru pertengahan hari masa udah gak enak rasa kapasnya, kan sayang. Nah biar gak kejadian lagi coba deh baca beberapa tips ini.
- Pakailah selalu cotton yg berkualitas, yang tinggi daya serap. Sudah saya colek selalu dibeberapa artikel bahwa jangan hemat pada kapas.
- Untuk menaikkan daya serap cotton, sasaklah kiri dan kanan cotton sobat, selesai sobat menyisipkan cotton ke coil. Coba search di youtube untuk scottish wick untuk wicking cotton dengan baik dan memiliki daya serap yang tinggi.
- Pada waktu malam hari sebelum sobat pergi tidur, hisaplah RDA sobat sampai cotton sobat hampir kering, jagan tinggalkan cotton sobat dalam keadaan basah. Ada masukan dari @yogibadjuri untuk menyelipkan tissue bersih kedalam RDA, sampai menyentuh coilnya. Pada pagi hari seharusnya kapas sobat sudah lebih kering kata beliau.
- Cobalah menaikkan voltase / power daripada mod sobat, yang juga akan menaikkan ampere / arus. Ini akan mempercepat keringnya cotton sobat.
- Jika no. 4 membuat sobat tidak nyaman karena merasa power terlalu besar, cobalah kurangi jumlah lilitan coil sobat untuk mendapatkan nilai ohm yang lebih rendah. Ini akan menghasilkan daya kering yang lebih besar untuk power yang sama. (Faster response, same power, but less flavor).
Nah kira kira seperti itu sobat tipsnya. Jangan sampe kejadian kapas becek padahal masih setengah hari ya. Artikel ini saya kutip dari instagram @vapezooid.
Tidak ada komentar